15 Maret 2025

Bhabinkamtibmas Polsek Alla Sambangi Warga Binaanya, Berikan Imbauan Keamanan Selama Ramadhan.

1 min read

Polresenrekang.com- Bhabinkamtibmas Polsek Alla Bripka Agus Priyanto melaksanakan giat sambang dan koordinasi kamtibmas di wilayah binaannya di bulan suci Ramadhan, Bripka Agus aktif dalam memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat. Kamis (06/03/2025).

Kegiatan sambang yang dilakukan oleh bhabinkamtibmas merupakan bagian dari upaya Kepolisian untuk membangun sinergi dengan masyarakat dalam menjaga kamtibmas. Selain itu, dalam kesempatan tersebut beliau juga melakukan koordinasi dengan tokoh masyarakat, tokoh agama, dan instansi terkait dalam rangka menjaga situasi dan kondisi di bulan Ramadhan.

Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas Polsek Alla mengajak warga untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan Kamtibmas, seperti pencurian, balap liar, serta aksi kejahatan yang kerap meningkat saat bulan Ramadhan. Ia juga mengimbau agar masyarakat tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat mengganggu keharmonisan dan tetap menjaga kerukunan antar warga.

“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan, terutama saat beraktivitas di malam hari seperti shalat tarawih atau tadarus di masjid. Jika ada hal yang mencurigakan, segera laporkan kepada pihak kepolisian atau aparat desa terdekat,” ujarnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © Polres Enrekang 2023. |