14 Maret 2025

Antisipasi Balap Liar di bulan Ramadhan, Personil Polsek Enrekang Laksanakan Patroli Kamtibmas di Jam rawan

1 min read

Polresenrekang.com, Enrekang — Mengantisipasi segala bentuk gangguan kamtibmas selama bulan Ramadhan, Personil Polsek Enrekang Enrekang rutin laksanakan Patroli Kamtibmas, Minggu dini hari (09/03/25).

Patroli tersebut dilaksanakan di jam-jam rawan selama bulan suci Ramadhan, khususnya pada saat menjelang berbuka puasa dan waktu sahur.

Melalui perintah langsung Kapolsek Enrekang AKP Lukman SH, yang mengarahkan personil Polsek Enrekang agar dapat berpatroli di jam-jam rawan gangguan kamtibmas.

” Kami arahkan personil kami untuk rutin laksanakan Patroli kamtibmas selama bulan Ramadhan ” Ungkap AKP Lukman.

Selain berpatroli kamtibmas, kegiatan ini juga di harap mampu memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat selama bulan Ramadhan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © Polres Enrekang 2023. |