20 Juli 2025

Semarak Kejurda Bhayangkara Grasstrack Motocross 2025: Berikut Sambutan Ketua Panitia, Ipda Andi Ferdi Gurdianto

Polresenrekang.com–Ketua Panitia Kejurda Bhayangkara Grasstrack Motocross 2025, Ipda Andi Ferdi Gurdianto.S.H.,M.A.P., memberikan laporan resmi pelaksanaan event sekaligus menyampaikan sambutan di hadapan Kapolres Enrekang AKBP Hari Budiyanto, jajaran Forkopimda, peserta lomba, dan ribuan masyarakat yang memadati Sirkuit Garutuk Kecamatan Alla, Enrekang. Sabtu (19/07/2025)

Dalam laporannya, Ipda Andi Ferdi menjelaskan bahwa kegiatan Kejurda ini diikuti oleh ratusan kroser dari berbagai daerah di Indonesia, yang bertanding di sejumlah kelas bergengsi selama dua hari, 19–20 Juli 2025.

Ketua Panitia Kejurda Bhayangkara Grasstrack Motocross 2025, juga menyampaikan bahwa seluruh proses persiapan hingga pelaksanaan event dapat berjalan baik berkat dukungan, arahan, dan atensi penuh dari Kapolres Enrekang AKBP Hari Budiyanto, S.H., S.I.K., M.H.

“Kejurda ini tidak akan terlaksana dengan meriah dan profesional tanpa dukungan luar biasa dari Bapak Kapolres Enrekang, serta sinergi dari seluruh Forkopimda, IMI dan panitia yang terlibat” ujar Ipda Andi Ferdi dengan penuh apresiasi.

Selanjutnya, Ipda Andi Ferdi Gurdianto menyampaikan bahwa event ini bukan hanya sekadar perlombaan otomotif, tetapi juga merupakan bentuk kontribusi nyata Polres Enrekang dalam menghadirkan kegiatan positif, edukatif, sekaligus hiburan bagi masyarakat luas.

“Kegiatan ini sekaligus mendorong geliat ekonomi lokal, mempromosikan wisata Enrekang, dan membangun ruang bagi generasi muda untuk menyalurkan bakat dan semangat kompetitif di jalur yang sehat dan terarah” lanjutnya.

Lebih lanjut dalam sambutannya, Ipda Andi Ferdi juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak, mulai dari unsur pemerintahan daerah, sponsor, relawan, tim medis, komunitas otomotif, hingga pelaku UMKM yang turut menyemarakkan kegiatan.

“Kami atas nama panitia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak atas kehadiran dan komitmennya mendukung penuh Kejurda Bhayangkara ini. Semoga menjadi agenda tahunan yang membanggakan bagi Kabupaten Enrekang” pungkasnya.

Setelah laporan sambutan, kegiatan dilanjutkan dengan pembukaan resmi oleh Kapolres Enrekang, disambut riuh tepuk tangan dari ribuan warga yang antusias menyaksikan jalannya Kejurda.

(Suyuti_Humas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © Polres Enrekang 2023. | Newsphere by AF themes.