BHABINKAMTIBMAS POLSEK MALUA MELAKSANAKAN GIAT SAMBANG/KUNJUNG DI POSYANDU DESA KOLAI KECAMATAN MALUA KABUPATEN ENREKANG

Polresnewsenrekang.com-
Bhabinkamtimas polsek Malua Brigpol Yunshar melaksanakan giat sambang / kunjung di Posyandu Desa Kolai kecamatan Malua kabupaten Enrekang, Pada hari Senin tanggal 19 Januari 2026 Pukul 09.00 Wita.
Kegiatan sambang kunjungan ini dilaksanakan sebagai bentuk upaya untuk mempererat silaturahmi serta membangun komunikasi yang baik antara masyarakat dengan pihak kepolisian, khususnya Bhabinkamtibmas.
Brigpol Yunshar menyampaikan bahwa kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat bukan hanya untuk menjalin kemitraan, tetapi juga sebagai langkah preventif dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.
“Kegiatan sambang ini merupakan langkah nyata untuk mendekatkan polisi dengan masyarakat. Kami berharap masyarakat semakin percaya dan tidak segan berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif,”lanjutnnya.
Dengan adanya komunikasi yang intens antara Bhabinkamtibmas dan warga, Polsek malua Polres Enrekang optimis terciptanya suasana aman, damai, dan kondusif di wilayah Kecamatan Malua.