28 Januari 2026

Wakapolres Enrekang Hadiri Resepsi Pernikahan Warga di Lewaja, Pererat Silaturahmi dengan Masyarakat

Polresenrekang.com–Wakapolres Enrekang Kompol Ali Maksum, S.Sos., M.M., bersama Kapolsek Enrekang AKP Lukman, S.H., menghadiri resepsi pernikahan salah satu warga yang digelar di Kelurahan Lewaja, Kecamatan Enrekang Kabupaten Enrekang, Kamis (22/01/2026).

Kehadiran Wakapolres Enrekang di tengah-tengah masyarakat tersebut merupakan wujud nyata kedekatan Polri dengan warga, sekaligus sebagai sarana mempererat tali silaturahmi dan membangun komunikasi yang harmonis antara kepolisian dan masyarakat.

Dalam suasana penuh keakraban, Kompol Ali Maksum tampak berbaur dengan para tamu undangan dan masyarakat setempat. Beliau menyampaikan ucapan selamat kepada kedua mempelai serta harapan agar pernikahan yang dijalani menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah, dan warahmah.

Wakapolres Enrekang juga memanfaatkan momentum tersebut untuk berdialog ringan dengan warga, menyerap aspirasi, serta menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar masyarakat senantiasa menjaga kerukunan, keamanan, dan ketertiban di lingkungan masing-masing.

“Kehadiran kami bukan hanya sebagai bentuk penghormatan atas undangan warga, tetapi juga untuk memperkuat hubungan emosional dan silaturahmi antara Polri dan masyarakat. Sinergi yang baik ini sangat penting dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,” ujar Kompol Ali Maksum, dirangkum awak media melalui Sihumas

Sementara itu, Kapolsek Enrekang AKP Lukman, S.H., turut menyampaikan bahwa kehadiran unsur pimpinan Polres Enrekang dalam kegiatan kemasyarakatan merupakan komitmen Polri untuk selalu hadir dan dekat dengan masyarakat dalam berbagai momentum kehidupan sosial.

Resepsi pernikahan berlangsung dengan lancar, penuh kekeluargaan, dan mendapat apresiasi dari masyarakat setempat atas kehadiran Wakapolres Enrekang beserta rombongan yang dinilai semakin mempererat hubungan baik antara kepolisian dan warga.

(Suyuti_Humas)

Copyright © Polres Enrekang 2023. | Newsphere by AF themes.