28 Januari 2026

BAZNAS Enrekang Salurkan Santunan Pasien, Wakapolres Tegaskan Dukungan APH dan Pemda terhadap Pengelolaan Zakat yang Akuntabel

Polresenrekang.com–Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Enrekang menyalurkan bantuan santunan kepada pasien yang membutuhkan, dalam sebuah kegiatan kemanusiaan yang berlangsung di rumah sakit Massenrempulu Enrekang pada Kamis (22/1/2026).

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Bupati Enrekang, Kajari, Wakapolres Enrekang, serta Direktur Rumah Sakit, sebagai wujud nyata sinergi pemerintah daerah dan Forkopimda dalam mendukung pengelolaan zakat yang profesional dan tepat sasaran.

Melalui Sihumas polres Enrekang dijelaskan bahwa, Kehadiran Wakapolres Enrekang Kompol Ali Maksum.S.Sos.,M.M., dalam kegiatan tersebut, sebagai bentuk dukungan dan sinergi aparat penegak hukum (Kejari Enrekang) terhadap pengawasan/pendampingan tata kelola zakat yang akuntabel, transparan, dan berorientasi pada kepentingan masyarakat. Dan tindak lanjut dari MoU dilaksanakan sebelumnya.

Hal ini sekaligus menegaskan komitmen Polri dalam mendampingi program-program sosial kemasyarakatan agar berjalan sesuai dengan prinsip keadilan dan kemanusiaan.

Penyerahan santunan secara simbolis kepada pasien berlangsung dengan penuh empati dan suasana kekeluargaan.

Bantuan tersebut diharapkan dapat meringankan beban masyarakat kurang mampu yang tengah menjalani perawatan medis.

Dalam sambutannya, pemda menegaskan pentingnya peran BAZNAS sebagai lembaga yang menjadi harapan masyarakat dalam membantu pemenuhan kebutuhan dasar, khususnya bagi warga yang berada dalam kondisi sulit.

“Kegiatan ini menyentuh langsung kebutuhan masyarakat. Kami mendukung penuh langkah-langkah kemanusiaan seperti ini,” tuturnya

Lebih lanjut, juga ditegaskan bahwa BAZNAS telah menjadi mitra strategis pemerintah daerah dalam upaya mewujudkan kesejahteraan sosial yang berkelanjutan.

“BAZNAS adalah bagian dari solusi. Kami sangat mendukung setiap kegiatan yang meringankan beban masyarakat,” tambahnya.

Melalui sinergi antara BAZNAS, pemerintah daerah, Forkopimda, serta aparat penegak hukum, diharapkan pengelolaan zakat di Kabupaten Enrekang semakin terpercaya dan berdampak langsung bagi masyarakat yang membutuhkan, sekaligus memperkuat nilai-nilai kepedulian dan solidaritas sosial di tengah kehidupan bermasyarakat.

(Suyuti_Humas)

Copyright © Polres Enrekang 2023. | Newsphere by AF themes.