21 November 2024

Bhabinkamtibmas Polsek Maiwa, Monitoring Giat Penyaluran BLT-DD Triwulan III Di Desa Tuncung

1 min read

Polresenrekang.com – Bhabinkamtibmas Polsek Maiwa, Aipda Mus Mulyadi monitoring kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Triwulan III bulan Oktober Tahun 2024 di Desa Tuncung, Kecamatan Maiwa.

Penyaluran bantuan yang berlangsung di Dusun Sabbang desa Tuncung kec Maiwa kab Enrekang ini ditujukan kepada 12 Kepala Keluarga (KK) penerima manfaat.

Acara ini juga dihadiri oleh Staf desa Tuncung, Pendamping Desa Tuncung Bapak Hamdan, Para kepala dusun desa Tuncung, bersama Warga Penerima Bantuan Langsung Tunai ( BLT ).

Dalam kegiatan tersebut, Aipda Mus Mulyadi memberikan pengawalan dan memastikan penyaluran BLT-DD berjalan dengan tertib dan aman.

Sebagai Bhabinkamtibmas, kehadirannya merupakan bentuk dukungan dan pengawasan agar program pemerintah ini dapat tersalurkan dengan baik tanpa adanya hambatan.

“Kami hadir untuk memastikan penyaluran BLT berjalan lancar dan sesuai dengan peraturan yang berlaku, sehingga hak warga desa bisa diterima dengan tepat,” ujar Aipda Mus Mulyadi

Selain pengawasan, Aipda Mus Mulyadi juga menyampaikan imbauan kepada para penerima bantuan agar memanfaatkan BLT-DD tersebut dengan bijak, terutama untuk memenuhi kebutuhan pokok keluarga di tengah tantangan ekonomi yang dihadapi. Ia berharap bantuan ini dapat meringankan beban ekonomi warga Desa Tuncung, khususnya bagi mereka yang kurang mampu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © Polres Enrekang 2023. |