Bukti nyata kedekatan polri dengan masyarakat, Kapolsek Cendana dampingi Kapolres Enrekang dan Ketua Bhayangkari Cabang Enrekang salurkan bantuan di Wilayah Hukum Polsek Cendana
Enrekang – Kapolres Enrekang, AKBP Hari Budiyanto, S.H., S.I.K., M.H., bersama Ketua Bhayangkari Cabang Enrekang Ny Anie Hari dan di dampingi Kapolsek Cendana Akp Bakri, S., E. menyalurkan bantuan sosial kepada masyarakat di wilayah hukum (Wilkum) Polsek Cendana, Jumat (13/6/2025).
Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Enrekang dan Ketua Bhayangkari Cab. Enrekang menyerahkan paket sembako kepada beberapa warga yang membutuhkan. Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian serta komitmen Polri dalam membantu masyarakat, terutama mereka yang mengalami kesulitan ekonomi.
Kapolres Enrekang menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah bagian dari upaya kepolisian untuk semakin dekat dengan masyarakat serta memastikan bahwa kehadiran Polri dapat dirasakan manfaatnya secara langsung.
“Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban masyarakat yang membutuhkan. Kami juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus menjaga kebersamaan dan keamanan di wilayah ini,” ujar Kapolres Enrekang.
Ketua Bhayangkari Cabang Enrekang menambahkan bahwa kegiatan sosial ini merupakan bentuk kepedulian Bhayangkari kepada masyarakat, terutama dalam mendukung program-program sosial kemasyarakatan.
Masyarakat setempat yang menerima bantuan mengungkapkan rasa terima kasih atas perhatian yang diberikan oleh Kapolres dan Bhayangkari. Mereka berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan untuk membantu masyarakat yang kurang mampu.
Kunjungan kerja di Polsek Cendan ini juga diisi dengan diskusi bersama anggota kepolisian setempat mengenai berbagai hal terkait keamanan dan pelayanan kepada masyarakat.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan sinergi antara kepolisian dan masyarakat semakin erat, serta memberikan dampak positif bagi kesejahteraan warga di wilayah hukum Polsek Cendana.