21 November 2024

Bulan Suci Ramadhan, Bhabinkamtibmas Polres Enrekang Terus Memberikan Ceramah dan Himbauan Singkat di Masjid

1 min read

polresenrekang.com, Enrekang -– Guna meningkatkan iman dan ketakwaan kita Kepada Tuhan yang maha Esa, serta memberikan Siraman Rohani melalui ceramah singkat yang bermanfaat bagi masyarakat,

Terletak Masjid Arrahman Desa Tapong Kecamatan Maiwa Kabupaten Enrekang Bhabinkantibmas Polsek Maiwa Polres Enrekang Bripka Ansar, SH melaksanakan Sholat Isya dan Tarwih selanjutnya menyampaikan himbauan pesan-pesan Kamtibmas kepada masyarakat Desa Tapong, Minggu (31/3/24).

Dalam ceramahnya Bripka Ansar, SH mengatakan, Bulan suci Ramadhan ini agar masyarakat tetap menjaga kemanan dilingkungannya masing-masing, senantiasa menghindari penyakit-penyakit masyarakat yang dapat memicu terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

“Selalu waspada bahaya kebakaran yang diakibatkan oleh kompor dan Arus pendek listrik serta lainya, mari melaksanakan ibadah puasa dengan sebaik-baiknya dan jangan menodai bulan suci Ramadhan dengan perbuatan yang melanggar hukum agama dan hukum negara.

Kasat Binmas Polres Enrekang Iptu Drs. Lasinrang, SH menerangkang, tujuan dalam pelaksanaan ini selain mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan ketertiban masyarakat juga untuk menjalin tali silaturahmi yang lebih dekat dengan masyarakat.

“Dengan kehadiran Bhabinkamtias, masyarakat di desa yang di kunjungi sangat mengapresiasi dengan positif menerima Bhabinkamtibmas dengan santun,” kata Kasat Binmas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © Polres Enrekang 2023. |