20 November 2025

Dengan Patroli Blue Light, Cegah Gangguan Kamtibmas

Oplus_131072

Polresenrekang.Com  Polsek Enrekang  terus mengintensifkan kegiatan Patroli Blue Light sebagai upaya pencegahan dan penanganan gangguan ketertiban masyarakat (kamtibmas) Pada hari Senin (17/11/2025).

Kegiatan Patroli itu dilakukan pada malam hari hingga dini hari, pada sejumlah titik rawan di wilayah Kecamatan Enrekang, termasuk pemukiman serta tempat lainnya.

Kapolsek Enrekang Akp Lukman SH  menjelaskan Blue Light Patroli merupakan strategi polisi menggunakan lampu biru pada kendaraan patroli, untuk meningkatkan keterlihatan di malam hari dan menciptakan rasa aman di tengah masyarakat.

“Kegiatan ini  juga untuk mengatasi gangguan kamtibmas, termasuk aksi balapan liar, geng motor, dan kejahatan jalanan,” ucapnya.

Aipda Irwanto SH, juga mengatakan bahwa Patroli Blue Light dilaksanakan sebagai bagian dari komitmen kepolisian untuk menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah hukumnya Polsek Enrekang.

“Kegiatan ini menjadi salah satu langkah preventif untuk mengurangi potensi terjadinya aksi balapan liar dan tindak kejahatan jalanan,” ujarnya.

Copyright © Polres Enrekang 2023. | Newsphere by AF themes.