Duduk Sembari Sampaikan Himbauan Kamtibmas Hal Ini Yang Di Tekankan Bhabinkamtibmas Polsek Curio
Polresnewsenrekang.com–Guna mewujudkan keamanan dan ketertiban serta mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas, personil polsek Malua dalam hal ini Bhabinkamtibmas selalu meningkatkan kegiatan sambang dan patroli serta tatap muka dengan masyarakat dan berikan himbauan dan sampaikan pesan pesan kamtibmas secara langsung kepada masyarakat, Selasa ( 15/04/25).
Brigpol Ibrahim menyambangi Masyarakat dan sambil duduk bersama memberikan himbauan kamtibmas. Dengan suasana santai dan penuh keakraban sambil tertawa bersama warga, Beliau menitipkan pesan kepada warga agar ikut berpartisipasi untuk membantu kepolisian dengan cara, apa bila menemukan tindak kejahatan berupa apapun segerah menghubungi Bhabinkamtibmas.
Tak hanya itu Bhabinkamtibmas juga menjelaskan bahwa Keamanan bukan saja tanggung jawab Kepolisian, namun Masyarakat juga ikut bertanggung jawab terhadap linngkungannya” Tegasnya
Dengan adanya partisipasi dan peran aktif dari warga terkait keamanan dan ketertiban akan dapat mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan bahkan dapat menangkal segala bentuk tindak kriminal yang mungkin akan terjadi.