21 November 2024

Jelang Pilkada 2024 Polsek Maiwa Gelar Patroli Blue Light dan KRYD

1 min read

Polresenrekang.com – Patroli Blue Light yang dilaksanakan oleh Polsek Maiwa menggunakan kendaraan patroli yang dilengkapi dengan lampu sirine berwarna biru, sehingga memudahkan masyarakat untuk mengenali kehadiran petugas.

Patroli ini menyasar sejumlah titik vital di wilayah Kecamatan Maiwa, termasuk jalan-jalan utama, tempat-tempat berkumpul, serta area yang kerap digunakan untuk aktivitas malam. Sabtu(09/11/2024) malam.

Tujuan utama dari patroli ini adalah untuk memastikan situasi tetap aman dan terkendali, serta mencegah adanya potensi kerusuhan atau tindakan kriminal.

Selain patroli Blue Light, kegiatan KRYD juga dilaksanakan untuk meningkatkan pengawasan terhadap tempat-tempat yang rawan gangguan ketertiban, seperti warung, kafe, dan lokasi lainnya yang sering digunakan untuk berkumpul, serta memberikan imbauan untuk menjaga kedamaian dan menghindari perbuatan yang dapat merusak keamanan menjelang Pilkada terutama pada malam hari.

Kapolsek Maiwa AKP Abd. Samad,S.H.,M.H menjelaskan bahwa patroli Blue Light dan KRYD ini merupakan bagian dari upaya kepolisian untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi masyarakat.

“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat dapat melaksanakan aktivitas sehari-hari dengan tenang dan tanpa adanya gangguan keamanan. Patroli ini juga merupakan langkah preventif untuk menciptakan Pilkada yang aman dan damai,” ujarnya

Selain itu,menegaskan bahwa patroli ini akan dilakukan secara rutin dan intensif hingga seluruh tahapan Pilkada 2024 selesai, guna meminimalisir potensi kerusuhan atau gangguan lainnya yang dapat mengganggu jalannya Pemilu.

“Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap menjaga ketertiban dan keamanan, serta tidak terpengaruh oleh isu-isu negatif yang bisa memecah belah persatuan,” pungkasnya .

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © Polres Enrekang 2023. |