Kapolres Enrekang AKBP Hari Budiyanto Berdayakan Satgas Ketahanan Pangan Lewat Inovasi Penanaman Jagung Lahan Produktif
 
        Polresenrekang.com–Dalam upaya memperkuat ketahanan pangan daerah, Polres Enrekang terus berinovasi melalui pemanfaatan lahan non produktif menjadi lahan produktif untuk budidaya jagung. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Enrekang AKBP Hari Budiyanto, S.H., S.I.K., M.H., dan menjadi wujud nyata tindak lanjut instruksi Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dalam mendukung program Asta Cita presiden mewujudkan swasembada pangan nasional.
Sebagaimana Pada pagi ini, Satgas Ketahanan Pangan Polres Enrekang kali ini menyasar lahan baru di wilayah Kecamatan Cendana, dengan luas area mencapai 21 hektar di kawasan Bumi Perkemahan Massenrempulu Desa Karrang kecamatan Cendana, Enrekang. Jumat (31/10/2025)

Dipaparkan, Lahan yang sebelumnya tidak produktif kini dikembangkan menjadi area budidaya jagung yang bernilai ekonomi tinggi.
Dari keterangan Kapolres Enrekang melalui Sihumas Polres Enrekang, pemanfaatan lahan kosong untuk penanaman jagung merupakan bentuk dukungan terhadap program pemerintah pusat melalui program ketahanan pangan Polri yang terus berkelanjutan.
Bahwa sebelumnya, kegiatan serupa di Kecamatan Maiwa telah memberikan hasil yang menggembirakan dengan panen jagung berproduktivitas tinggi.
“Sebagaimana keberhasilan di Kecamatan Maiwa, kini di Kecamatan Cendana kami kembali melakukan pengembangan lahan baru. Atas inovasi Kapolres Enrekang AKBP Hari Budiyanto, setiap satuan fungsi diberikan tanggung jawab untuk mengelola lahan penanaman jagung secara mandiri dan terarah,” jelas Kasi Humas Polres Enrekang AKP Abd Samad.SH.MH
Dalam pelaksanaannya, seluruh Kabag dan Kasatfung turut mengambil bagian aktif dalam kegiatan tanam bersama.
Kapolres Enrekang AKBP Hari Budiyanto lebih lanjut menegaskan bahwa aksi tanam jagung dilakukan secara kolaboratif oleh seluruh personel sesuai pembagian tanggung jawab yang telah ditetapkan.
“Penanaman ini dilakukan bersama-sama sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap ketahanan pangan. Tanaman jagung tersebut akan dirawat secara maksimal agar menghasilkan panen yang melimpah. Dengan perawatan yang baik, insyaallah hasilnya pun akan baik,” ungkap Kapolres Enrekang AKBP Hari Budiyanto.S.H.,S.I.K.,M.H
Kegiatan ini turut dihadiri Wakapolres Kompol Ali Maksum.S.Sos.MM, Kabag SDM, Kabag Ops, dan Kabag Ren Polres Enrekang. Mereka menilai pemanfaatan lahan kosong secara massal menjadi area produktif merupakan langkah strategis dalam memperkuat sistem ketahanan pangan di Kabupaten Enrekang.
Lebih lanjut, Polres Enrekang berkomitmen mendukung penuh kegiatan perekonomian masyarakat, terutama dalam penyediaan bahan pangan utama seperti jagung, yang sesuai dengan karakteristik lahan non produktif di wilayah tersebut.
“Kami juga mendorong para Bhabinkamtibmas di setiap desa untuk turun langsung memberikan motivasi kepada masyarakat agar memanfaatkan lahan kosong mereka. Selain jagung, masyarakat dapat menanam sayuran, buah-buahan, atau tanaman hortikultura lainnya. Hasilnya tentu akan bermanfaat, minimal untuk memenuhi kebutuhan sendiri dan menambah pendapatan keluarga,” tutup Kapolres Enrekang.
Program inovatif ini diharapkan tidak hanya memperkuat ketahanan pangan lokal, tetapi juga menjadi inspirasi bagi masyarakat dalam menciptakan kemandirian ekonomi berbasis potensi sumber daya alam di Kabupaten Enrekang.
(Suyuti_Humas)
 
                 
                 
                