25 April 2025

Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Enrekang Ny.Anie Hari Budiyanto, Lakukan Kunjungan Dan Berikan Makanan Tambahan Bergizi ke Murid TK Kemala Bhayangkari

Polresenrekang.com–Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari cabang Enrekang Ny. Anie Hari Budiyanto menggelar Kunjungan ke TK Kemala Bhayangkari, selanjutnya menyalurkan Makanan tambahan Bergizi kepada para anak murid. Pada Jumat pagi (25/04/2025)

Mengawali agenda kunjungannya, lebih awal Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari cabang Enrekang memberikan sambutan kepada para anak TK serta menyampaikan apresiasi kepada para guru atas dedikasi mereka dalam mendidik anak-anak.

“Kami selaku pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari cabang Enrekang yang baru mengucapkan banyak terima kasih kepada Ibu guru yang telah senantiasa membimbing anak-anak untuk menjadi generasi yang kuat dan hebat, ” ujarnya.

Selanjutnya disalurkan makanan tambahan sehat Bergizi meliputi Susu, daging, tempe ,sayur dan Nasi kepada para anak TK.

Dimulai dengan mengarahkan para anak untuk mencuci tangan, cara duduk rapi, kemudian dilanjutkan berdoa dan makan secara bersama sama.

Pada pelaksanaannya, Ketua pengurus yayasan kemala Bhayangkari cabang Enrekang, juga secara langsung mendampingi para anak TK untuk menyantap makanan yang dihidangkan.

Dalam kesempatan yang sama, Ny.Anie Hari Budiyanto menyampaikan bahwa pentingnya pemenuhan gizi anak usia dini sebagai salah satu kunci menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas.

“Pemenuhan gizi yang baik di usia dini sangat berpengaruh pada kesehatan dan kecerdasan anak di masa depan. Melalui program ini, kami ingin memberikan perhatian lebih terhadap kesehatan anak-anak sekaligus mendorong kesadaran masyarakat mengenai pola makan sehat dan bergizi,” ungkapnya.

Terlihat juga kebahagiaan terpancar dari wajah anak-anak murid TK Kemala Bhayangkari 23 Enrekang yang mendapat kunjungan langsung dari ketua Bhayangkari cabang Enrekang itu.

Agenda ini ditutup dengan sesi foto bersama antara ketua Bhayangkari cabang Enrekang, pengurus yayasan Kemala Bhayangkari, para anak TK dan tenaga pendidik, guru TK Kemala Bhayangkari Enrekang.

(Suyuti_Humas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © Polres Enrekang 2023. | Newsphere by AF themes.