13 Januari 2026

Lat Pra Ops Lilin 2025, Kasat Intelkam Polres Enrekang Berikan Materi Intelijen 

Polresenrekang.com–Dalam rangka meningkatkan kesiapsiagaan dan profesionalisme personel menjelang pengamanan perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, Polres Enrekang menggelar Latihan Pra Operasi Lilin 2025 yang berlangsung di Aula Wira Pratama Mapolres Enrekang, Senin (15/12/2025).

Pada kegiatan tersebut, Kasat Intelkam Polres Enrekang IPTU Achmad Muchtar, S.Sos., M.M. memberikan materi terkait fungsi intelijen dalam pelaksanaan Operasi Lilin 2025. Materi ini menitikberatkan pada deteksi dini dan pemetaan potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat selama momentum Natal dan Tahun Baru.

Dalam paparannya, IPTU Achmad Muchtar menegaskan bahwa peran intelijen sangat krusial sebagai ujung tombak dalam mengantisipasi berbagai potensi kerawanan, baik yang bersifat gangguan keamanan, konflik sosial, maupun ancaman lain yang dapat mengganggu stabilitas kamtibmas.

“Fungsi Intelkam harus mampu melakukan deteksi dini dan peringatan dini secara akurat, sehingga setiap potensi gangguan dapat diantisipasi dan ditangani sebelum berkembang menjadi gangguan nyata,” ujarnya di hadapan peserta Lat Pra Ops.

Iptu Achmad Muchtar juga menekankan pentingnya sinergitas antar fungsi, pertukaran informasi yang cepat dan tepat, serta penguatan jaringan intelijen di wilayah, khususnya pada lokasi-lokasi strategis seperti tempat ibadah, pusat keramaian, jalur lalu lintas utama, dan objek vital lainnya.

Melalui penyampaian materi ini, diharapkan seluruh personel yang terlibat dalam Operasi Lilin 2025 memiliki pemahaman yang komprehensif mengenai peran intelijen dalam mendukung pelaksanaan pengamanan yang aman, tertib, dan kondusif, sehingga masyarakat Kabupaten Enrekang dapat merayakan Natal dan Tahun Baru dengan rasa aman dan nyaman.

(Suyuti_Humas)

Copyright © Polres Enrekang 2023. | Newsphere by AF themes.