19 April 2025

Melalui Bhabinkamtibmas, Polsek Alla Ajak Masyarakat Ciptakan Pilkada Damai

Polresenrekang.com- Rangkaian Pilkada 2024 sudah dimulai beberapa waktu yang lalu, ditandai dengan sudah berlangsungnya pendaftaran calon kepala daerah ke KPU, dengan masih berlangsungnya rangkaian Pilkada 2024, Polsek Alla terus melakukan sosialisasi Cooling System termasuk di Kelurahan Buntu Sugi Kecamatan Alla dalam rangka mewujudkan Pilkada 2024 yang aman dan damai.

Bhabinkamtibmas Kelurahan Buntu Sugi, Brigpol Muh Yusuf menyambangi warga binaannya menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada masyarakat antara lain agar masyarakat Kelurahan Buntu Sugi Kecamatan Alla jangan golput dan menerima perbedaan walau beda pilihan dan lain-lain.

Masih pada kesempatan yang sama Kapolsek Alla melalui Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pesan-pesan upaya cooling system kepada masyarakat agar mendukung upaya terciptanya Pilkada 2024 yang aman dan damai.

“Dengan adanya kegiatan sambang warga ini, diharapkan dapat memperkuat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, serta menciptakan rasa aman dan nyaman bagi seluruh warga menjelang dan selama pelaksanaan Pilkada 2024″. Tutup Kapolsek Alla.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © Polres Enrekang 2023. | Newsphere by AF themes.