Menjelang Natal Dan Tahun Baru Sat Sabhara Polres Enrekang Melaksanakan Pengamanan Gereja Demi Kelancaran Ibadah Nasrani

Polresenrekang.com–
Menjelang Perayaan Natal Bersama Umat Kristen di Gereja , Pihak Panitia Gereja mempersiapkan perlengkapan-perlengkapan perayaan Natal di gereja . Anggota Sat Sabhara melaksanakan pengecekan sejauhmana Persiapan yang telah dilaksanakan Oleh Pihak Panitia, Minggu(22/12/2024).
Pelaksanaan Perayaan natal tahun ini di harapkan akan berjalan dengan aman dan lancar.Oleh Karena Itu Anggota Sat Sabhara Polres Enrekang melakukan patroli di sekitar Gereja guna menciptakan situasi yang aman kondusif serta pengamanan ibadah pada hari ini .
Kasat Sabhara Polres Enrekang IPTU MAGA mengatakan “Bahwa kegiatan Perayaan Natal adalah kegiatan Ibadah Umat Nasrani untuk itu kasat sabahara polres enrekang IPTU MAGA menekankan kepada Anggota Sabhara agar benar-benar melakukan pengamanan sesuai dengan SOP yang berlaku,sehingga kegiatan Ibadah Umat Nasrani dapat berjalan dengan aman dan kondusif .