Perkuat Pencegahan Stunting, Bhabinkamtibmas Turut Serta dalam Rapat Koordinasi Desa Binaan
Polresenrekang.com- Dalam upaya memperkuat program pencegahan dan penurunan stunting, Bhabinkamtibmas Polsek Alla Brigpol Hafrianto turut menghadiri rapat koordinasi yang digelar di Aula Kantor Desa Benteng Alla Utara pada hari Rabu 26 November 2025.

Kegiatan ini dihadiri oleh perangkat desa, tenaga kesehatan, kader posyandu, serta tokoh masyarakat setempat.
Rapat koordinasi tersebut membahas berbagai strategi dan langkah konkret untuk menekan angka stunting, mulai dari peningkatan layanan kesehatan ibu dan anak, edukasi gizi, hingga optimalisasi peran posyandu dalam pemantauan tumbuh kembang balita. Dalam kesempatan itu, Bhabinkamtibmas menyampaikan dukungannya terhadap program pemerintah dalam bidang kesehatan masyarakat, khususnya terkait stunting yang masih menjadi perhatian nasional.
Ia juga menegaskan komitmen Polri, melalui Bhabinkamtibmas, untuk terus bersinergi dengan pemerintah desa dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang sehat, aman, serta mendukung tumbuh kembang anak secara optimal. Selain menjaga situasi kamtibmas, keterlibatan Bhabinkamtibmas diharapkan dapat memperkuat komunikasi dan koordinasi antarinstansi dalam pelaksanaan program pencegahan stunting.
Dengan adanya rapat koordinasi ini, pemerintah desa berharap seluruh pihak dapat berperan aktif sehingga upaya pencegahan stunting dapat berjalan lebih efektif dan menyeluruh.