SATUAN LALU LINTAS POLRES ENREKANG MELAKSANAKAN GIAT SOSIALISASI DI SMPN 1 ENREKANG
1 min readPada Hari Jumat (01/11/24) Personil SatLantas Polres Enrekang AIPTU Saparuddin bersama BRIPDA Sahrul, Melaksanakan kegiatan Sosialisasi (Anti Rokok) Di SMPN 1 Enrekang.
Sosialisasi Anti Rokok di sekolah ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada siswa tentang bahaya merokok dan manfaat hidup sehat. Dengan demikian, siswa dapat membuat pilihan yang bijak dan menghindari perilaku merokok.
AIPTU Saparuddin mengatakan “Efek dari perokok yang paling pertama merusak organ tubuh akibat asap rokok adalah paru-paru. Asap rokok tersebut terhirup dan masuk ke dalam paru-paru sehingga menyebabkan paru-paru mengalami radang, bronchitis, pneumonia, efek bahaya merokok bagi kesehatan lainnya adalah bisa mengakibatkan impotensi, kasus seperti ini sudah banyak dialami oleh para perokok,” pungkasnya.
Di sisi lain Kasat Lantas Polres Enrekang AKP BAKRI, S.H., M.H. menambahkan “Berhenti merokok merupakan salah satu tindakan terpenting yang dapat dilakukan oleh perokok untuk mengurangi risiko penyakit kardiovaskular. Mengurangi risiko penyakit dan kematian akibat penyakit kardiovaskular. Mengurangi penanda peradangan dan hiperkoagulabilitas,” tambahnya.