Unsur Forkopimda Hadiri Kegiatan Donor Darah Polres Enrekang, Tunjukkan Sinergi dan Soliditas Sambut HUT Bhayangkara ke-79

Polresenrekang.com–Sebagai bentuk sinergi dan kebersamaan lintas institusi, unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Enrekang hadir dalam kegiatan Bakti Kesehatan Donor Darah yang digelar oleh Polres Enrekang dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-79, yang berlangsung di Aula Wira Pratama Mapolres Enrekang. Senin (23/06/2025)
Terlihat hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 1419 Enrekang, Kajari Enrekang, Ketua pengadilan negeri Enrekang, kepala Cabang Bank Sulsel Cabang Enrekang dan sejumlah pejabat Forkopimda lainnya yang turut memberi semangat kepada para peserta donor.
Kehadiran para pimpinan daerah ini menjadi bukti nyata bahwa sinergitas antar lembaga di Kabupaten Enrekang berjalan solid, khususnya dalam mendukung kegiatan sosial dan kemanusiaan.
“Ini adalah bentuk nyata dari kolaborasi dan sinergi antara Polri, TNI, Kejaksaan, dan Pemda. Bersama-sama kita hadir untuk masyarakat, tidak hanya dalam menjaga keamanan, tetapi juga dalam kegiatan yang menyentuh langsung aspek kemanusiaan seperti donor darah ini,” ujar Kapolres Enrekang AKBP Hari Budiyanto, S.H., S.I.K., M.H.
Kegiatan donor darah ini menjadi bagian dari rangkaian menyambut Hari Bhayangkara ke-79 yang mengusung tema “Polri untuk Masyarakat.”
Selain memperingati hari bersejarah bagi institusi Polri, kegiatan ini juga bertujuan memperkuat hubungan harmonis antarinstansi dan meningkatkan kepedulian terhadap masyarakat, melalui bakti kesehatan.
Dalam suasana penuh semangat dan kekeluargaan, Forkopimda Enrekang tidak hanya hadir secara simbolis, tetapi turut mendukung langsung proses pelaksanaan kegiatan bersama para tenaga medis dan peserta donor.
Momentum ini menunjukkan bahwa soliditas dan kebersamaan adalah kunci dalam menghadirkan pelayanan terbaik bagi masyarakat, serta menciptakan Enrekang yang lebih sehat, aman, dan harmonis.
(Suyuti_Humas)